HomeNewsBhayangkara FC Takluk, Persib Siap Kudeta Puncak Klasemen Liga 1

Bhayangkara FC Takluk, Persib Siap Kudeta Puncak Klasemen Liga 1

Foto: Instagram

Hasil pertandingan Liga 1 pekan ke-12 yang tersaji pada Kamis, 18 November 2021, berhasil mengubah komposisi klasemen Liga 1 BRI sementara.

Ada dua pertandingan seru yang tersaji, yaitu Persita vs Bhayangkara FC dan PSIS Semarang vs Tira Persikabo.

Kejutan terjadi dimana Persita berhasil mengalahkan pemuncak klasemen BRI Liga 1 Bhayangkara FC dengan skor tipis 2-1.

Setelah tertinggal melalui gol Persita di menit ke-27, Bhayangkara baru mampu menyamakan kedudukan melalui gol Dendy Sulistyawan di menit ke-81.

Persita Tangerang akhirnya berhasil memenangkan pertandingan setelah Ahmad Nur Hadianto mencetak gol kemenangan pada menit ke-83.

Hasil pertandingan Persita vs Bhayangkara membuka peluang Persib yang saat ini berada di peringkat ke-2 untuk mengambil alih puncak klasemen.

Jika meraih kemenangan pada akhir pekan ini, Persib Bandung akan menjadi pemuncak klasemen baru Liga 1 karena unggul selisih gol.

Reananda Hidayat Permono
Reananda Hidayat Permono
Completed his Master of Science - MS, Petroleum Geology from Curtin University, Perth, Australia.

Beriklan di Exploraphones.com, menjangkau 445.754 pengunjung bulanan, dengan tampilan halaman 742.750, chat WhatsApp di +6287838034348. Email: redaksi@exploraphones.com Advertise I About I Privacy I Facebook I Twitter I Instagram I YouTube I Pinterest I Toko Kami: TikTok I Shopee I Lazada I Tokopedia I Bukalapak I BliBli

Popular

Cara Setor Tunai Pakai Livin Mandiri

0
Nasabah Bank Mandiri yang juga menjadi pengguna aplikasi mobile banking Livin perlu mengetahui cara setor tunai pakai Livin Mandiri. Metode ini penting diketahui bagi nasabah...