KKN atau Kuliah Kerja Nyata merupakan program yang bertujuan memberikan pengalaman kerja secara langsung pada mahasiswa di tengah kehidupan masyarakat. Mereka harus berbaur dengan masyarakat dan membantu memecahkan permasalahan yang terjadi di sana sesuai kompetensi keilmuan masing-masing.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Tujuan KKN yaitu memberikan pengalaman serta keterampilan untuk mahasiswa sebagai agen pembangunan. Program ini merupakan sebuah kewajiban yang harus ditempuh setiap mahasiswa, termasuk mahasiswa dari Universitas Jember.
Sebelum mengikuti KKN, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Salah satunya telah melakukan pembayaran biaya KKN, khususnya mahasiswa non beasiswa.