HomeBRI NewsKabar Baik, Pemerintah Pastikan Subsidi KUR Berlanjut Hingga 2021

Kabar Baik, Pemerintah Pastikan Subsidi KUR Berlanjut Hingga 2021

Ilustrasi Pelaku Usaha

Tim Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian telah memutuskan untuk melanjutkan program subsidi bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) hingga tahun 2021.

Airlangga Hartanto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, menyatakan program subsidi bunga KUR menjadi salah satu upaya untuk percepatan pemulihan ekonomi (Jpnn, 31/12/2020).

Langkah ini diambil karena kebijakan mengenai KUR sangat erat kaitannya dengan keberlangsungan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Selain perpanjangan program, pemerintah juga akan memberikan tambahan subsidi bunga KUR sebesar 3 persen selama 6 bulan.

Airlangga turut mengatakan bahwa pemerintah akan meningkatkan plafon KUR di 2021 menjadi Rp 253 triliun.

Nominal ini relatif meningkat dibandingkan plafon KUR yang telah ditetapkan sebelumnya di angka Rp 220 triliun.

Dengan adanya tambahan ini, Airlangga memastikan anggaran subsidi bunga KUR meningkat sebesar Rp 7,6 triliun pada 2021.

Hingga 21 Desember 2020, pemerintah telah menyalurkan KUR sebesar Rp 188,11 triliun atau sebesar 99 persen dari target penyaluran 2020.

Penyaluran KUR tersebut telah dinikmati oleh 5,81 juta debitur dengan non-performing loan (NPL) di level 0,63 persen.

Pandemi Covid-19 menjadi alasan utama dari adanya program subsidi bunga KUR ini, mengingat beberapa pelaku UMKM terkena dampak secara ekonomi.

Apalagi UMKM sendiri jelas memiliki peran signifikan dalam perputaran roda ekonomi Indonesia karena tingginya penyerapan tenaga kerja di sektor ini.

Oleh karena itu, pemerintah akan terus memberikan dukungan kepada pelaku UMKM agar dapat mengoptimalkan perannya sebagai penggerak ekonomi, salah satunya adalah perpanjangan subsidi bunga KUR hingga 2021.

Artikel menarik lainnya:

Tambahan (tb) Subsidi Bunga KUR BRI

BRI Sudah Salurkan KUR Rp 90,1 Triliun ke UMKM

Bank BRI Kembali Turunkan Suku Bunga Dasar Kredit

Patrianto Galugu
Patrianto Galugu
Graduated Economics from DWCU Yogyakarta. His auditing research was awarded the best paper at the Economics Research Symposium.

Beriklan di Exploraphones.com, menjangkau 445.754 pengunjung bulanan, dengan tampilan halaman 742.750, chat WhatsApp di +6287838034348. Email: redaksi@exploraphones.com Advertise I About I Privacy I Facebook I Twitter I Instagram I YouTube I Pinterest I Toko Kami: TikTok I Shopee I Lazada I Tokopedia I Bukalapak I BliBli

Popular

Sudah Tahu Cara Tf LinkAja ke OVO?

0
Pengguna aplikasi dompet digital LinkAja dan OVO yang ingin memindahkan saldo perlu mengetahui cara tf LinkAja ke OVO secara online. Maraknya transaksi cashless membuat masyarakat...