HomeBRI NewsBank BRI Gelar Nusantara Fashion Festival 2020 Virtual

Bank BRI Gelar Nusantara Fashion Festival 2020 Virtual

Foto: Bisnis

Pandemi Covid-19 menghadirkan tantangan tersendiri di semua lini industri, salah satunya adalah industri mode.

Pemerintah mencetuskan gerakan nasional Bangga Buatan Indonesia untuk memulihkan ekonomi nasional dan mendukung pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Dalam semangat yang sama Bank BRI, sebagai pihak yang berkomitmen penuh terhadap keberlangsungan UMKM, menggelar acara Nusantara Fashion Festival (NUFF) 2020.

NUFF 2020 adalah kolaborasi antara UMKM dan pegiat industri mode yang menjadi perhelatan mode virtual terbesar pertama di Indonesia.

Acara ini berlangsung pada 1-31 Agustus 2020 dengan menghadirkan 75 karya perancang, label, dan UMKM mode.

Cakupan UMKM mode sendiri saat ini sudah cukup beragam, mulai dari pengrajin kain tradisional sampai ke label lokal modern.

Handayani, Direktur Konsumer Bank BRI, mengungkapkan bahwa sebagai salah satu lini industri padat karya, industri mode perlu inovasi untuk dapat bertahan dari dampak pandemi (Bisnis, 03/08/2020).

Menggandeng lebih dari 300 kolaborator, gelaran NUFF 2020 akan menghadirkan pengalaman mode berkonsep virtual yang unik dan berbeda.

Festival NUFF 2020 berperan sebagai wadah untuk menunjukkan talenta dan karya pegiat mode serta kualitas produk UMKM Indonesia.

Acara akan terbagi menjadi beberapa segmen dengan jadwalnya masing-masing, seperti Fashion Talks, Virtual Fashion Show, Daily Show, Gala Show, dan Charity Auction.

Handayani menambahkan pihaknya berharap program ini dapat menjadi langkah awal yang positif bagi pelaku ekonomi kreatif untuk tetap optimis dalam berkarya.

Artikel menarik lainnya:

Reananda Hidayat Permono
Reananda Hidayat Permono
Completed his Master of Science - MS, Petroleum Geology from Curtin University, Perth, Australia.

Beriklan di Consensusg.com, menjangkau 445.754 pengunjung bulanan, dengan tampilan halaman 742.750, chat WhatsApp di +6287838034348. Email: editorial@consensusg.com Advertise I About I Privacy I Facebook I WhatsApp Channel ITwitter I Instagram I YouTube I Pinterest I Toko Kami: TikTok I Shopee I Lazada I Tokopedia I Bukalapak I BliBli