HomeBRI NewsBank BRI dan Arema FC Jalin Kerja Sama Pengelolaan Tiket Online

Bank BRI dan Arema FC Jalin Kerja Sama Pengelolaan Tiket Online

Foto: idntimes

Bank BRI menjalin kerja sama dengan klub sepakbola Arema FC dalam hal penjualan tiket online yang selama ini belum terkelola dengan baik.

Kerja sama ini merupakan penjajakan awal antara kedua belah pihak, sebelum nantinya ada pembicaraan lebih lanjut mengenai pembahasan sponsorship yang lebih serius.

Prasetya Sayekti, Pemimpin Wilayah Bank BRI Malang, menyatakan dirinya melihat Arema FC sebagai klub besar dengan jumlah suporter yang juga fantastis (Idntimes, 13/08/2020).

Namun, distribusi tiket pertandingan dirasa masih belum optimal, sehingga Prasetya berharap kerja sama ini dapat memudahkan Aremania yang ingin mengakses tiket online.

Dengan basis Aremania yang tersebar, Prasetya menilai kerja sama ini akan menguntungkan kedua belah pihak mengingat Bank BRI juga memiliki cabang dimana-mana.

Sehingga, suporter akan lebih mudah mengakses pembelian tiket dari manapun.

Ruddy Widodo, General Manager Arema FC, mengungkapkan FC Arema memang menjadi pelopor klub mandiri.

Sejak awal berdiri, Arema FC tidak pernah menerima bantuan dana APBD, melainkan mencari sponsor sendiri ke pihak pemerintah dan swasta.

Ruddy menyambut baik kerja sama dengan Bank BRI mengingat banyak klub yang ditinggalkan sponsornya di masa pandemi seperti ini.

Selain itu, kerja sama ini menjadi lebih spesial karena bertepatan dengan hari ulang tahun Arema FC ke-33.

Dirinya berharap kesepakatan tidak berhenti di pengelolaan tiket, namun hingga logo Bank BRI bisa terpasang di jersey Arema FC.

Lebih jauh, Arema FC bersama enam klub lain mengusulkan agar Liga 1 kembali dilanjutkan.

Hal ini dilakukan untuk menyelamatkan banyak sektor ekonomi yang bergantung pada sepakbola, seperti UMKM merchandise dan pedagang asongan.

Artikel menarik lainnya:

Meski di Tengah Pandemi, Bank BRI Mengamati UMKM Mulai Menggeliat

Bank BRI Salurkan Kredit Rp 180 Triliun ke 2,8 Juta UMKM

Bank BRI: UMKM Adalah Nyawa Kami

Patrianto Galugu
Patrianto Galugu
Menyelesaikan Sarjana Ekonomi dari UKDW Yogyakarta untuk Program Bisnis/Akuntansi. Penelitiannya Mengenai Auditing Mendapatkan Penghargaan "Best Paper" di Simposium Riset Ekonomi.

Beriklan di Consensusg.com, menjangkau 445.754 pengunjung bulanan, dengan tampilan halaman 742.750, chat WhatsApp di +6287838034348. Email: editorial@consensusg.com Advertise I About I Privacy I Facebook I WhatsApp Channel ITwitter I Instagram I YouTube I Pinterest I Toko Kami: TikTok I Shopee I Lazada I Tokopedia I Bukalapak I BliBli